Bagaimana seharusnya pemimpin itu??




Suatu Organisasi dikatakan kompak jika semua komponen melakukan kinerjanya masing-masing. Organisasi adalah sekumpulan orang mempunyai visi untuk suatu tujuan yang sama. Organisasi membutuhkan kekompakan, karena setiap aktivitas yang dilakukan oleh suatu organisasi membutuhkan kinerja dari seluruh anggota.
Mungkin setiap oranng berbeda-beda dalam menjaga kekompakan suatu organisasi, karena disesuaikan dengan budaya, lingkungan masyarakat dan model kepemimpinan seorang ketua dalam suatu organisasi.
Sebenarnya, kompak atau tidaknya suatu organisasi bergantung pada seorang pemimpin dalam melaksanakan kepemimpinannya dan bagaimana anggota menerima kepemimpinan dari seorang pemimpin tersebut.
Pemimpin yang sukses adalah pemimpin yang mampu menggerakkan anggotanya agar bisa melakukan kinerjanya masing-masing, namun hal itu tidak mudah untuk dilakukan, karena seorang harus mampu beradaptasi terhadap setiap sifat dan karakter masing-masing anggota.
Jika anda seorang pemimpin, jadilah pemimpin yang mencintai rakyatnya, perhatian kepada rakyatnya dan mengambil keputusan secara bijaksana.
Tipe seorang pemimpin sangat mempengaruhi kekompakan dalam suatu organisasi. Ada kalanya pemimpin bisa menggerakkan anggotanya untuk melakukan kinerjanya, namun anggota tersebut secara khusus tidak memiliki kesolidan, karena cenderung terpengaruh kepada pemimpin. Biasanya terjadi kepada pemimpin yang otoriter dan bersikap tegas.
Tipe selanjutnya adalah delegatif, yaitu tipe seorang pemimpin yang hanya mengandalkan anggotanya dalam melakukan kinerja organisasinya, biasanya cenderung suka menyuruh dan kurang bisa memberi contoh.
Ada pula tpe pemimpin birokratif, yaitu pemimpin yang dalam melaksanakan kepemimpinan dan dalam mengambil keputusan cenderung kurang fleksibel, memaksakan kehendak, serta ajeg atau pakem atau kaku, sebagai contoh jika plan A itu gagal, maka kegiatan tidak akan dilanjutkan atau di cancel. Pemimpin tersebut cenderung bersifat tegas
Yang terakhir ada tipe pemimpin yang demokratis, yaitu tipe kepemimpinan yang mengandalkan sesuatu kinerja organisasi sesuai yang diinginkan oleh rakyatnya, namun tetap membrikan keputusan tegas dan bijaksana.
Semua tipe kepemimpinan seorang pemimpin semuanya baik, namun diterapkan dalam konteks dan situasi masing-masing.
Setiap anggota mempunyai karakter masing-masing dalam menanggapi tipe kepemimpinan seseorang, oleh karena itu pemimpin harus bisa beradaptasi terhadap setiap tipe karakter anggotanya.
Pemimpin yang baik itu harus mengenali anggotanya, memperhatikan anggotanya, mencintai anggotanya, agar anggota juga ikut mencintai pemimpinnya, sehingga kinerja akan lebih solid.
Jadi, tipe pemimpin adalah beliau yang mampu bersikap professional (menempatkan sikap pada situasinya) dalam setiap situasi kegiatan yang berhubungan dengan organisasinya dan yang terpenting pemimpin harus mampu mencontohkan kepada anggotanya, sehingga pemimpin tetap bisa menjaga kewibawaannya.
 Ada kalanya harus bersikap legowo atau felksibel atau menerima hal yang terjadi meskipun pahit, ada kalanya pemimpin harus bersikap tegas, jika dalam konteks menangani suatu pelanggaran dari anggotanya. Adak ala nya pemimpin juga harus bersikap humor, dalam konteks acara santai, agar anda juga bisa menghibur anggotanya yang sudah mulai bosan dengan kesehariannya.
Pemimpin adalah panutan, pemimpin adalah amanah, pemimpin adalah orang yang bermental kuat seperti baja.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Essay tentang Akuntansi Terbaru

Terbaru | Akuntansi | Perbedaan SAK ETAP dengan PSAK

MYOB : Bagaimana cara menghapus kode akun dan kode pajak